TULISAN JALAN

SAKIT GIGI



A) DEFINISI

Sakit gigi adalah rasa nyeri pada gigi. Sakit gigi disebabkan oleh berbagai masalah pada gigi dan rahang, seperti karies gigi, gingivitis atau penyakit rahang, dan masih banyak lagi. Sakit gigi juga merupakan gejala penyakit jantung, seperti angina. Karies gigi, salah satu penyebab sakit gigi.

B) PENYEBAB

Beberapa penyebab utama dari sakit gigi adalah pembusukan gigi, gigi yang patah, dan gigi berlubang. Gigi retak juga dapat menjadi penyebabnya, namun hal ini sangat sulit untuk didiagnosa, karena retakannya sulit terlihat secara kasat mata dan x-rays. Retakan pada gigi dapat membuat gigi anda terasa seolah-olah meledak, membuat dentin dan saraf gigi anda terasa terbuka dan dapat terkena zat apapun yang anda masukkan kedalam mulut anda. Jika anda tidak segera merawatnya, gigi anda akan semakin memburuk keadaannya, bahkan dapat membuat gigi anda patah sampai batas gusi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar